Saturday, March 21, 2015

SCI-FI NEUTRON 2015

Pada hari jumat - minggu tanggal 20-22 februari 2015 kemarin, Mahasiswa Jurusan Gizi kesehatan Fakultas kedokteran Universitas Brawijaya mengadakan kegiatan Scifi -Neutron 2015, Scifi- Neutron (scientific and education for nutrition Student) merupakan program departemen pendidikan dan profesi Lembaga mahasiswa gizi indonesia(Ilmagi), alhamdulillah tahun ini Jurusan Gizi kesehatan FKUB diamanahkan sebagai tuan rumah. Gambaran kegiatan scifi neutron sendiri adalah lomba-lomba dan seminar nasional antara lain N20(national nutrition olympiade), LKTI(lomba karya tulis ilmiah), Poster dan Interprofesional education(IPE)video making competition dan NNS(national nutrition summit), konsep baru dari scifi neutron 2015 tahun ini yaitu ada peringatan Hari Gizi Nasional yang dilaksanakan disekitar kampus UB dengan membagi-bagikan 1000 puding coklat. Tema Scifi -Neutron tahun ini adalah Branding indonesian’s dietition for AFTA 2015 dengan tujuan mengembangkan ide-ide kreatif dan inovatif mahasiswa gizi, menjalin keakraban antara mahasiswa gizi se-indonesia, dan menumbuhkan semangat serta percaya diri mahasisawa gizi untuk dapat bersaing di AFTA yang segera akan dilaksanakan tahun ini. Sasaran dari kegiatan ini adalah mahasiswa gizi S1 diseluruh indonesia, Profesi kesehatan dan pengurus harian nasional ILMAGI. Kegiatan Scifi –Neutron dilaksanakan oleh mahasiwa jurusan gizi kesehatan FKUB dibawah bimbingan ORMAGIKA(Organisasi Mahasiswa Gizi Kesehatan) FKUB dengan jumlah panitia 76 orang.

Alhamdulillah, Scifi -Neutron 2015 dihadiri oleh 14 universitas di indonesia antara lain UNSOED, Stikes SBY, Ngudi Waluyo, UEU, UHAMKA, Stikes St Carolus, UNRIYO, UNIDA Gontor, UNAIR, UI, IPB, UNDIP, UB dan UGM, dengan jumlah peserta 133 orang yang terdiri dari 57 Delegasi dan 76 Finalis Lomba.
Pada hari jumat malam selepas shalat Magrib tanggal 20 februari 2015 kegiatan opening ceremony scifi neutron 2015 dilaksanakan bertempat di Dedung Graha Medika FKUB lantai 2, sebelum acara dimulai Para peserta lomba dan delegasi dari seluruh universitas yang hadir disambut dengan Tarian Tradisional Beskalan Putri khas malang yang biasa digunakan untuk menyambut para tamu. Scifi Neutron 2105 secara resmi dibuka dengan pemukulan gong oleh dr. Bambang Prijadi, Ms selaku Pembantu Dekan 3 FKUB.

 


Acara kemudian dilanjutkan dengan makan malam bersama dan penampilan dari universitas-universitas yang mengikuti kegiatan ini, pada malam opening scifi neutron 2015 ini juga dirayakan peringatan hari ulang tahun ILMAGI yang ke-8 dengan pemotongan Tumpeng oleh kak apriliawan hidayatullah selaku Ketua Himpunan ORMAGIKA yang diberikan kepada kak angga prastyo selaku Sekretaris Jendral ILMAGI, dan dilanjutkan dengan Doa bersama, semoga kinerja dari ILMAGI semakin baik lagi di tahun berikutnya, demi mewujudkan gizi indonesia yang lebih baik. Setelah acara selesai para delegasi dan finalais lomba kembali ke penginapan untuk beristirahat.


 

 


Pada hari sabtunya tanggal 21 februari 2015 kegiatan scifi neutron 2015 hari ke-2 dimulai, kegiatan pertama pada hari ini adalah grandfinal dari seluruh lomba untuk para finalis scifi neutron 2015 yaitu N20(national nutrition olympiade) yang bertempat di GPP FKUB lantai 4, dan LKTI(lomba karya tulis ilmiah), Poster, Interprofesional education(IPE)video making competition di gedung Faal lantai 3 FKUB. Grand final sendiri dimulai dari pagi pukul 07.00 – 15.00 WIB untuk N20 dan 07.00 – 12.00 WIB untuk LKTI, Poster dan Video.

 





Kemudian siangnya sekitar pukul 12.30 WIB para delegasi dan finalis lomba yang sudah selesai melaksanakan lomba berlanjut di kegiatan berikutnya yaitu membagikan 1000 puding coklat di sekitar lingkungan kampus UB dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional sekaligus melakukan orasi tentang pentingnya sarapan pagi. Kegiatan selesai sekitar pukul 14.00 WIB.

 



Para Delegasi dan Finalis lomba diperkenankan istirahat sebentar karena pada pukul 15.00 WIB akan ada agenda perjalanan city tour ke kota Batu, disana delegasi dan finalis lomba diperkenankan untuk menikmati salah satu tempat parawisata yang ada di Kota Batu yaitu MUSEUM ANGKUT.

 


Sampailah di hari terakhir kegiatan scifi neutron, sabtu tanggal 21 februari 2015, di hari ke-3 ini salah satu kegiatan puncak scifi neutron 2015 yang dilaksanakan adalah NNS(national nutrition summit) atau seminar gizi nasional yang bertempat di Gedung Widyaloka UB, tema besar dari seminar ini sendiri adalah Branding indonesian’s dietition for AFTA 2015, yang membahas 3 ranah kerja dari ahli gizi untuk lebih siap dalam menjalani AFTA 2015 yaitu foodservice, Komunitas dan Klinik. Alhamdulillah kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa D3,D4 dan S1 gizi, profesi kesehatan, dan para dosen-dosen gizi, dengan jumlah peserta sebanyak 350 orang. Untuk pemateri Foodservice panitia mengundang Dr. Rimbawan selaku Ketua Departemen Gizi Masyarakat FEMA-IPB, Tim mitra Bestari BPOM RI, dan Anggota Pakar PIPIMM Kementrian Perindustrian. Untuk Pemateri Komunitas panitia Mengundang Ibu Nia Novita Wirawan, STP.,MSc selaku Sekretaris Jurusan Gizi FKUB, Pengurus DPC PERSAGI Malang Raya, Pengurus AIPGI, dan Pengurus DPD PERSAGI Jawa Timur. Dan untuk Klinik panitia mengundang Ibu Lora Sri Nofi GradDipHumNutr, MnutrDiet,RD selaku Clinical Dietition(Supervisor) RSCM, dan Pediatric Clinical Dietition RSCM. Alhamdulillah kegiatan NNS tersebut berjalan dengan lancar.



 

Kemudian Pada malam harinya sampailah di Closing Ceremony Scifi Neutron 2015 yang bertempat di Dedung Graha Medika FKUB lantai 2, dalam kegiatan ini Scifi Neutron 2015 secara resmi ditutup oleh Angga Prastyo selaku Sekretaris Jenderal ILMAGI, kemudian berlanjut ke pengumuman pemenang lomba-lomba Scifi Neutron 2015, pertama dari lomba Poster juara 1 dari UNDIP, juara 2 UGM dan juara 3 UNDIP, kedua Lomba video juara 1 dari UB, juara 2 UB, juara 3 UGM, ketiga dari lomba LKTI juara 1 dari  UNDIP, juara 2 UB , juara IPB, Keempat dari N2O (national nutrition olympiade) juara 1 dari IPB, juara 2 IPB dan juara 3 UGM, kemudian ada pengumuman juara favorit untuk lomba poster dan video, untuk juara favorit poster jatuh kepada UGM dan untuk juara favorit video jatuh kepada UB, Setelah itu ada penyerahan plakat kepada seluruh universitas yang telah hadir dikegiatan Scifi Neutron 2015




 

 
kemudian tibalah saat yang ditunggu-tunggu semua universitas yaitu pengumuman juara umum Scifi Neutron 2015, dengan perolehan 11 point juara umum scifi-neutron 2015 jatuh kepada UB(Universitas Brawijaya., Terakhir kegiatan Closing Ceremony Scifi Neutron 2015 ditutup dengan pelepasan lampion di depan Gedung Graha Medika FKUB, Scifi Neutron tahun ini banyak mendapat tanggapan positif dari semua pihak, dan diharapkan Scifi Neutron selanjutnya tahun 2016 mendatang akan lebih baik lagi, Amin.

 




 

 

 

TERIMA KASIH BANYAK KEPADA SELURUH PANITAI SCIFI-NEUTRON 2015^^

 

 

 

 

 

 

No comments:

Post a Comment